Senin, 29 April 2024

KKB Papua Layak Dikategorikan Kelompok Teroris

Laporan oleh Muchlis Fadjarudin
Bagikan
Ilustrasi. TNI-Polri berhasil meringkus 21 orang yang diduga merupakan kelompok kriminal bersenjata (KKB) di wilayah Nimbokrang, Jayapura, Papua, Senin (11/8/2014). Foto: Antara

Muhammad Nasir Djamil anggota Komisi Hukum dan HAM DPR RI meminta Jenderal Tito Karnavian Kapolri dan Marsekal Hadi Tjahjanto Panglima TNI serta jajaran media di Indonesia untuk mengganti istilah Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang membunuh 31 pekerja PT Istaka Karya dengan nama kelompok teroris.

“Jika merujuk kepada definisi terorisme yang ada dalam UU Terorisme maka KKB telah memenuhi syarat,” ujar Nasir kepada wartawan, Sabtu (15/12/2018).

Kata dia, perbuatan yang diikuti dengan aksi kekerasan dan menimbulkan korban bersifat massal serta dilakukan dengan motif politik, ideologi dan gangguan keamanan adalah terorisme.

Lebih jauh, legislator yang pernah ikut dalam panitia kerja UU Terorisme mengungkapkan KKB di Papua telah membunuh pekerja yang tidak berdosa dalam jumlah yang cukup banyak. Mereka juga membunuh anggota TNI.‎

“KKB itu tergolong teroris home ground dan juga bisa saja digerakkan oleh motif ideologi agama. Karenanya menghadapi mereka haruslah menggunakan cara yang diperintahkan oleh UU Terorisme,” tegasnya.

“Negara tidak boleh kalah dengan aksi terorisme di Papua dan martabat negara ditentukan oleh kemampuan negara menumpas mereka. Jika dalam waktu lama tidak berhasil maka warga negara menjadi skeptis dan akan muncul teror-teror baru di Papua,” pungkas dia.

Sekadar diketahui, aksi keji pembunuhan 31 pekerja proyek jembatan di Kali Yigi dan Kali Aorak, Kabupaten Nduga, Provinsi Papua terjadi pada Minggu (2/12/2018), sementara polisi menerima laporan sekitar pukul 15.30 WIT, Senin (3/12/2018).

Kepolisian Papua lewat Kombes Ahmad Musthofa Kamal Kabid Humas Polda Papua mengatakan KKB membunuh 24 orang pada hari pertama, sementara delapan orang berhasil menyelamatkan diri.

Namun, KKB kemudian menangkap lagi delapan yang selamat dan tujuh pekerja dibunuh. Satu orang yang selamat belum ditemukan dan belum diketahui nasibnya.(faz/dim/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Senin, 29 April 2024
27o
Kurs