Senin, 29 April 2024

KPU Keliling Kampus Ajak Mahasiswa Tak Golput

Laporan oleh Agung Hari Baskoro
Bagikan
KPU Goes to Campus di Kampus PENS, Surabaya pada Jumat (12/4/2019). Foto: Baskoro suarasurabaya.net

Semangat anti-Golput pada Pemilu 2019 terus digelorakan, termasuk kepada mahasiswa yang sebagian besar merupakan pemilih pemula. Menjelang Pemilu yang akan diadakan pada 17 April 2019 mendatang, KPU Jatim menggelar sosialisasi bertajuk KPU Goes to Campus di Kampus PENS, Surabaya pada Jumat (12/4/2019).

Suko Widodo Pakar Komunikasi Politik Unair yang turut diundang dalam sosialisasi ini mengatakan, menggunakan hak pilih pada Pemilu 2019 adalah sebuah upaya ikut dalam memajukan bangsa. Tak hanya itu, mahasiswa dinilainya memiliki potensi luar biasa dalam membangun bangsa.

“Kalau kalian pengen Ciyus Joss, datanglah tanggal 17 ke TPS. Terserah mau pilih siapa. Tidak ada artinya tepuk tangan, kalau tidak nyoblos tanggal 17. Saya doakan yang nyoblos, ipknya jadi bagus,” seloroh Suko Widodo yang kemudian diamini oleh ratusan mahasiswa yang hadir.

Suko menyebut, Pemilu adalah alat srawung atau alat sosial yang berfungsi untuk mempersatukan bangsa. Ia juga mengingatkan pada ratusan mahasiswa yang hadir bahwa mahasiswa bukanlah manusia biasa, karena tidak semua orang berkesempatan menjadi mahasiswa.

“Nek awakmu tidak nyoblos, maka suara baikmu akan dimanfaatkan oleh orang-orang yang tidak memiliki kualifikasi untuk milih pemimpin,” ungkapnya.

Selain mengajak mahasiswa untuk tidak golput pada Pemilu 2019, KPU Goes to Campus juga digelar untuk mengingatkan mahasiswa agar menjaga kerukunan menjelang hari pencoblosan yang kurang dari satu minggu kedepan.

“Bismillah, seng penting rukun, jangan lupa nyoblos,” pungkasnya. (bas/iss/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Senin, 29 April 2024
27o
Kurs