Minggu, 28 April 2024

Google akan Tingkatkan Kemampuan Bahasa Indonesia

Laporan oleh Ika Suryani Syarief
Bagikan

Google mencatat salah satu perbaikan yang diperlukan di Indonesia adalah meningkatkan kemampuan mesin pencari Google Search untuk menjawab query dalam bahasa Indonesia, terutama pencarian dengan suara.

“Indonesia masuk lima besar negara pengguna pencarian suara (voice search),” kata Tamar Yehoshua Vice President Product Management Google Search saat di acara Google for Indonesia di Jakarta, Selasa (9/8/2106).

Menurut Yehoshua, angka pencarian dengan voice search di Indonesa naik dua kali lipat dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Mereka mengembangkan teknologi machine learning untuk kemampuan memahami bahasa Indonesia serta voice recognition, mengenali suara meskipun di latar belakang yang bising.

Konten lokal berbahasa Indonesia, yang sesuai dengan minat pengguna internet Tanah Air pun penting untuk dikembangkan, seperti mengenai kuliner, film dan motor.

Hal yang juga disoroti Google Search untuk Indonesia adalah mengenai kecepatan.

“Kecepatan sangat penting untuk konektivitas,” kata Yehoshua, seperti dilansir Antara.

Google akan segera meluncurkan fitur Lite Mode di Google Search yang dapat digunakan saat koneksi internet lambat atau tidak stabil.

Fitur ini akan memungkinkan pengguna untuk menelusuri pencarian lima kali lebih cepat dan 90 hemat data.Google akan tingkatkan kemampuan bahasa Indonesia.(ant/iss/ipg)

Berita Terkait

Potret NetterSelengkapnya

Motor Tabrak Pikap di Jalur Mobil Suramadu

Mobil Tertimpa Pohon di Darmo Harapan

Pagi-Pagi Terjebak Macet di Simpang PBI

Surabaya
Minggu, 28 April 2024
28o
Kurs